Inilah yang saya lakukan ketika diberi kesempatan untuk memberikan sambutan pada acara pelatihan Bimbingan Teknis Penyusunan Dokumen Perencanaan yang diikuti Bupati dan jajaran SKPD. Panitia mewanti-wanti waktu sambutan hanya 5 menit karena agenda pelatihan sangat padat. Saya maklumi sepenuhnya karena peraturan yang menjadi bahasan pelatihan tebalnya 644 halaman. Oleh sebab
Articles from October 2019
#59 Semangka Kotak dan Masa Depan Inovasi
Di Jepang dalam rangka mengefisienkan tempat penyimpanan, pengantaran, dan penjualan, maka dilakukan inovasi mengubah bentuk semangka menjadi kotak. Kemudian saya bertanya ke Prof. Budi S. Daryono, Dekan Fakultas Biologi UGM yang terkenal dengan julukan Profesor melon karena inovasinya yang menghasilkan aneka bentuk & ukuran buah melon. Beliau berujar kalau 5
#58 Mengapa Angka Pengangguran Lulusan SMK Tertinggi Dibandingkan Jenjang Pendidikan Lain?
Merujuk data BPS angka pengangguran tertinggi dari tiap jenjang pendidikan adalah lulusan SMK sebesar 11,24% (2018). Oleh sebab itu, ketika menerima kunjungan siswa & guru sebuah SMK di Jateng, kami mendengarkan versi mereka perihal peluang kerja lulusan SMK, jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Sebelumnya kami paparkan keterampilan di bidang komputer
#57 Apakah Dia Orang Baik-baik?
Kadang kita harus memutuskan terhadap seorang yang baru kita kenal. Apakah lamarannya sebagai karyawan baru kita terima? Apakah proposalnya untuk menjadi mitra strategis bisa kita setujui? Buku Malcolm Gladwell Talking to Strangers mengulas hal ini. Ada 2 nasihat yang disampaikan Gladwell. Pertama, perhatikan sinyal-sinyal “waspada” berikut ini: apakah dia tampak
#56 Pelajaran dari Drama Batalnya IPO WeWork
Batalnya IPO perusahaan rintisan WeWork cukup menghebohkan jagad bisnis digital. Bagaimana mungkin usaha yang sebelumnya divaluasi senilai $47 milyar sekarang tinggal seperempatnya dan tidak tahu kapan jadinya jadwal IPO. Padahal lembaga keuangan top seperti SoftBank, JP Morgan, Goldman Sachs, & Morgan Stanley juga mendukung valuasi tsb. SoftBank yang juga investor
#55 Mengoreksi dengan Mengatakan Bahwa Pendapat Itu Benar, Tapi…
Ini adalah nasihat filsuf, fisikawan, dan matematikawan abad ke-17 Blaise Pascal. Intinya tidak ada orang yang suka dikatakan kalau pendapatnya salah, apalagi di muka umum. Selain itu benar-salah relatif tergantung sudut pandangnya. Seorang prospek bisa mengatakan kalau harga suatu produk mahal, sedangkan penjual mengatakan wajar, masing-masing punya sudut pandang yang
#54 Kata Sifat Yang Paling Sering Dikaitkan dengan Wanita dan Pria
Sebuah mesin pembelajaran digunakan untuk menelaah 3,5 juta buku fiksi dan non-fiksi terbitan antara tahun 1900 – 2008. Lebih khusus telaahan diarahkan pada penggunaan kata sifat di antara 11 milyar kata-kata dalam buku tsb yang menggambarkan karakter pria dan wanita. Hasilnya kata sifat untuk menggambarkan wanita terkait dengan penampilan fisiknya,
#53 Bagaimana Menjadi Pribadi Yang Menarik dalam Percakapan?
Buku Curious? karangan Todd Kashdan membahas soal itu. Dan temuannya adalah kalau mau jadi pribadi yang menarik dalam percakapan, tunjukkan kalau kita tertarik dulu. Bahwa kita tertarik dengan topik percakapan dan tertarik kepada lawan bicara kita, baru kemudian kita bisa menjadi pribadi yang menarik. Sebaliknya, menarik tapi tidak tertarik, pada
#52 Seminar (1): Siapkah Kita Menghadapi Datangya Era Robotik dan Kecerdasan Buatan?
Video #1: Sebuah pabrik sepatu Adidas di Jerman sehari-hari, tampak rapi dan sepi. Bukan karena kegiatan operasional yang menurun, tapi pabrik itu dioperasikan hanya oleh 60 pekerja, robot, dan mesin cetak 3D. Di negara kita, pabrik yang setara kapasitas produksinya memerlukan 1.000 pekerja, tanpa robot dan mesin cetak 3D. Video
