
Bagaimana dengan data ini: Negara produsen halal terbesar di dunia adalah #1 Brazilia & #2 Australia. Indonesia bahkan tidak masuk dalam daftar 10 besar.
Bagaimana dengan implikasi UU 34/2014 tentang jaminan produk halal yang mengamanatkan tahun 2024 semua produk mamin harus bersertifikat halal. Bayangkan jutaan UMKM kita, siapkah mereka mematuhi UU itu?
Dengan perspektif itulah saya merasa optimistis bahwa langkah kecil kerjasama antara Yys. Mustabsheera Bias dengan LAZ Al Azhar yang membuka kelas chef halal untuk anak-anak dari keluarga tidak mampu di Indonesia akan sangat bermanfaat. Selama 6 bulan mereka akan dibekali keterampilan yang sangat dibutuhkan di era ekonomi halal yang membuka peluang bisnis tidak terhingga. Mereka akan memiliki kesempatan untuk mewujudkan mimpi mereka sekaligus mempraktekkan ajaran agama tentang bagaimana memasak dan menyajikan makanan yang halal.
