0274-549426 | ibnu@gamamulti.com

Direktur Utama

Gama Multi Group - Daerah Istimewa Yogyakarta Indonesia

#122 Gagasan Bisnis Lama Yang Menjadi Relevan di Masa Pandemi: (1) Re-Imagine

Di masa pandemi ini, terdapat beberapa buku bisnis yang idenya menjadi relevan kembali untuk kita renungkan. Pertama, ide Tom Peters dalam bukunya Re-Imagine yang terbit tahun 2003. Dalam bukunya Tom Peters, mengajak kita untuk merumuskan kembali arti perusahaan, organisasi, bahkan sebagai manusia itu sendiri.

Buku yang diterbitkan 17 tahun yll ini menjadi relevan sekali gagasan yang ditawarkannya. Kini di masa pandemi, para pelaku atau pengelola usaha tidak bisa tidak dipaksa untuk merumuskan kembali tentang arti perusahaan, organisasi, bahkan juga tentang keberadaan mereka. Hal ini terjadi setelah pandemi membuat beberapa jenis usaha tiba-tiba kehilangan relevansinya.

Lalu kita lihat upaya maskapai Thai Airways yang beralih jadi berjualan “gorengan” di Bangkok, Air Asia juga menawarkan paket aqiqah, beberapa hotel menawarkan paket isolasi mandiri. Para pilot Qantas Airlines sementara ini beralih profesi menjadi sopir bus, sambil berharap situasi akan kembali “normal”.

Semua itu menunjukkan betapa relevannya gagasan bisnis Tom Peters yang sudah digaungkan sejak 17 tahun yll. Sementara belum semua orang menyadari saat ini betapa pentingnya mendefinisikan kembali arti perusahaan, organisasi, dan kehadiran dirinya di perusahaan atau organisasi tsb.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *