
Turnamen golf U.S. Open 24 menobatkan pegolf DeChambeau menjadi juara kedua kalinya. Sekali pun U.S. Open 24 usai seminggu yll, analisis mengenai kemenangan DeChambeau masih ramai di berbagai media golf. Majalah Golf bahkan menurunkan analisis “forensik digital” atas kemenangan DeChambeau dengan temuan yang masih tanda tanya bahwa kemenangan DeChambeau atas McIlroy dengan selisih 1 pukulan mungkin karena faktor “mujur”.
Alasannya, 5 dari 13 pukulan pertama DeChambeau di U.S. Open 24 meleset dari fairway, jatuh ke berbagai rintangan: semak-belukar, akar pepohonan, tanah tanpa rumput. Demikian juga dengan pukulan ke-2 menuju green, separuhnya meleset. Sebaliknya McIlroy yang sudah unggul 1 pukulan di 4 lubang terakhir mengalami “kesialan” 2x gagal memasukkan bola ke lubang dari jarak 1 & 1,2m. Untuk diketahui McIlroy adalah pegolf peringkat 2 dunia, mestinya kalau memasukkan bola dari jarak 1m jelas “no issue”. Tapi itulah misteri golf.
Ada 4 pelajaran motivasional dari kedua pegolf tsb: 1. Tidak ada keterampilan yang sempurna sekali pun sudah ahli; 2. Kesalahan/kegagalan adalah bagian alami dalam kehidupan; 3. Ada “misteri” di balik suatu keberhasilan; 4. Lupakan yang sudah lewat, fokus pada saat ini.
#golf #motivation #usopen24
