0274-549426 | ibnu@gamamulti.com

Direktur Utama

Gama Multi Group - Daerah Istimewa Yogyakarta Indonesia

#105 Coronapedia (14): Peluang Menjadi Pemenang Kedua

Situasi krisis seperti pandemik Covid-19 ini, mengakibatkan banyak bidang usaha yang terdampak negatif, tapi ada juga pemenang baru. Sebut misalnya platform rapat daring Zoom yang kini menerima berkah melimpah diakses 300 juta pengguna per hari. Naiknya pamor Zoom tentu karena perilaku baru dalam masa pandemik Covid-19 yang menjaga jarak; sehingga ada kebutuhan rapat tidak lagi diadakan di ruang rapat tetapi secara daring menggunakan jaringan internet.


Tetapi juga ada kesadaran bahwa timbul peluang berikutnya untuk menikmati “berkah” Covid-19 bersama-sama dengan sang pemenang. Saya bertanya kepada teman yang bergerak dalam bidang pengembang aplikasi apakah secara teknis membuat aplikasi rapat daring tinggi kesulitannya?
“Sebetulnya tidak,” jawab teman saya, “yang diperlukan adalah perubahan mindset dari para engineer & pengembang aplikasi dari sebelumnya mengerjakan proyek menjadi membuat produk baru yang dibutuhkan masyarakat.”


Kemudian teman saya menambahkan bahwa ada keuntungannya menjadi pemenang ke-2 yaitu tidak perlu lagi mengedukasi pasar dan melewati fase “bakar duit”. Apalagi Zoom sempat disorot soal keamanan penggunaan data pribadi pengguna. Sehingga ada peluang untuk mengembangkan Zoom karya anak bangsa dengan meyakinkan pengguna mengenai keamanan data pribadi penggunanya.


#zoom #physicaldistancing #videoconference #pandemic2020

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *